Manchester - Tahun 2013, David Beckham gantung sepatu dari dunia sepakbola. Melihat lagi karirnya, Beckham pernah setim dengan pemain-pemain top dunia!
Foto: David Beckham dan Rekan-rekan Setimnya yang Wow

David Robert Joseph Beckham alias David Beckham total mengemas 728 penampilan di klub. Selama berkarir, dia menyabet 21 trofi (Getty Images)
David Beckham membela lima klub, yakni Manchester United, Real Madrid, LA Galaxy, AC Milan, dan PSG (Getty Images)
Mengawali Karir di Manchester United, David Beckham adalah bagian 'The Class of '92'. Dia bermain bersama pemain-pemain hebat di masanya seperti Ryan Giggs, Paul Scholes, hingga Roy Keane dan meraih enam gelar Premier League (Getty Images)
Lanjut ke Real Madrid, David Beckham adalah bagian dari Los Galacticos. Dia bermain bersama Zinedine Zidane, Roberto Carlos, dan Ronaldo (Getty Images)
Kemudian di AC Milan, David Beckham merasakan bermain bersama sang maestro Ronaldinho (Getty Images)
Lalu di LA Galaxy, David Beckham setim dengan Robbie Keane dan London Donovan (Getty Images)
Terakhir di PSG, David Beckham setim bareng dengan Zlatan Ibrahimovic (Getty Images)