Depok - The Jakmania ikut menyaksikan latihan Persija Jakarta yang dipimpin pelatih anyar Thomas Doll. Usai latihan, The Jakmania mengantre untuk selfie bareng Doll.
Foto Sepakbola
Cekrek! Thomas Doll Jadi Sasaran Selfie The Jakmania

Persija Jakarta menggelar latihan di kawasan Sawangan, Depok, Jawa Barat, Rabu (25/5/2022). Seusai latihan, The Jakmania mengerubungi eks pelatih Borussia Dortmund tersebut.
Thomas Doll dengan ramah melayani permintaan selfie dari The Jakmania. Â
Pelatih berkebangsaan Jerman itu juga menandatangani jersey Persija Jakarta milik salah seorang The Jakmania.
Hadirnya Thomas Doll menjadi pelatih baru Persija Jakarta diharapkan membawa prestasi bagi klub ibu kota tersebut.
Thomas Doll mengaku antusias pada atmosfer pendukung Persija Jakarta.
Thomas Doll berbincang dengan pendukung Persija Jakarta yang ikut hadir di kawasan Sawangan, Depok, untuk menyaksikan latihan para pemain Persija Jakarta.
The Jakmania, pendukung Persija Jakarta, tampak antusias berfoto bersama Thomas Doll.