Al Wakrah - Para pemain Uruguay melampiaskan kemarahan kepada wasit Daniel Siebert usai tersingkir di fase grup Piala Dunia 2022. Mereka mempertanyakan sejumlah keputusan.
Foto Sepakbola
Ragam Ekspresi Suarez Cs, Termasuk Saat Ngamuk ke Wasit Piala Dunia

Uruguay sudah kesal sejak wasit memberikan penalti untuk Ghana di menit ke-19. Luis Suarez dan Darwin Nunez tampak protes, bahkan Nunez sampai diganjar kartu kuning karena mencoba menggangu penalti Andre Ayew. Foto: Getty Images/Stu Forster
Penalti itu akhirnya ditepis oleh Sergio Rochet. Pada prosesnya, Uruguay malah unggul 2-0 lewat brace dari Giorgian de Arrascaeta di menit ke-26 dan 32. Sekilas, posisi mereka aman karena di laga lain, Korea Selatan bermain imbang 1-1 dengan Portugal. Foto: Getty Images/Buda Mendes
Uruguay punya kesempatan mendapat penalti di menit ke-58, saat Nunez 'dijatuhkan' Daniel Amartey di kotak penalti. Namun wasit dan Video Assistant Referee menilai Amartey menyentuh bola lebih dulu. Foto: Getty Images/Clive Mason
Petaka hadir saat di laga lain, Hwang Hee-chan membawa KorselΒ menangΒ 2-1 di injury time. Hal ini membuat Uruguay harus mencetak satu gol tambahan untuk lolos. Kalau tidak, mereka tersingkirΒ karena KorselΒ lebih unggul produktivitas gol. Foto: Getty Images/Dan Mullan
Uruguay berupaya keras menambah gol,Β salah satunyaΒ dengan meminta penalti atas insiden Edinson Cavani dengan Alidu Seidu di injury time babak kedua. Tapi lagi-lagi wasit menilai itu bukanlah pelanggaran. Foto: PA Images via Getty Images/Nick Potts - PA Images
Pada akhirnya, Uruguay gagal mencetak gol ketiga dan harus tersingkir dari Piala Dunia 2022 meski menang 2-0. Di bench, Luis Suarez menangis. Namun di lapangan, para pemain marah kepada wasit. Foto:Β Stu Forster/Getty Images
Kiper cadangan Fernando Muslera (kiri), bek Jose Maria Gimenez (2), hingga Cavani mendatangi Siebert dan menumpahkan rasa amarah. Mereka memprotes keputusan yang dinilai tak adil untuk Uruguay. Foto: Getty Images/Buda Mendes
Tak cuma Siebert, para pemain Uruguay juga menyasar hakim garis Rafael Foltyn. Foto: Getty Images/Ryan Pierse
Protes keras Cavani membuatnya menerima kartu kuning dari Siebert.Β Ia juga tertangkap kamera menjatuhkan layar VAR di pinggri lapangan usai laga.Β Foto: Getty Images/Buda Mendes
Siebert dan para asistennya diketahui sampai dikawal untuk bisa masuk ke ruang ganti, imbas dari konfrontasi yang dilakukan para pemain Uruguay. Foto: Getty Images/Buda Mendes
Seolah tak peduli dengan hukuman yang mungkin diberikan, para pemain Uruguay benar-benar 'menyerang' Siebert di depan muka sang pengadil. Foto: Getty Images/Ryan Pierse
Siebert 'diserang' skuad Uruguay dari berbagai penjuru. Foto: Getty Images/Ryan Pierse