Doha - Mantan bomber Timnas Indonesia, Bambang Pamungkas, tampil dalam ajang FIFA Legends Cup di Qatar. Berikut ini deretan aksinya.
Foto Sepakbola
Momen Bambang Pamungkas Tampil di FIFA Legends Cup

FIFA Legends Cup berlangsung di Khalifa International Tennis and Squash Complex pada 15 Desember 2022. 100 legenda sepakbola mengikuti ajang ini, termasuk Bambang Pamungkas. (Foto: FIFA via Getty Images/Oliver Hardt - FIFA)
Para legenda sepakbola dunia itu dipecah ke dalam delapan tim yang bertanding di mini football 6x6 selama dua hari. (Foto: FIFA via Getty Images/Oliver Hardt - FIFA)
Bambung Pamungkas masuk ke dalam tim East Tigers, satu tim dengan Tim Cahill, Christian Karembeu, dan Mikael Silvestre.(Foto: FIFA via Getty Images/Cathrin Mueller - FIFA)
Bambang Pamungkas bermain tiga kali dan mencetak satu gol saat menghadapi Arab Falcons, serta dua gol kala bersua African Lions. (Foto: FIFA via Getty Images/Cathrin Mueller - FIFA)
Bambang Pamungkas saat menghadapi pemain Arab Falcons sekaligus legenda Timnas Mesir dan Al Ahly, Wael Gomaa. (Foto: FIFA via Getty Images/Oliver Hardt - FIFA)