Paris - Inilah 10 klub dengan tagihan gaji pemain tertinggi per tahun. Kesepuluh tim itu raksasa dari Eropa semua pertama siapa lagi kalau bukan...
10 Klub dengan Tagihan Gaji Tertinggi, Tebak Siapa Teratas?

Media Prancis, Sportune merilis daftar 10 klub dengan tagihan gaji pemain tertinggi per tahun (Foto: Ari Saputra/detikSport)
Rinciannya tiga klub dari Spanyol, empat klub dari Inggris, satu klub dari Italia, satu klub dari Jerman, dan satu klub dari Prancis (AP)
PSG ada di urutan pertama dengan tagihan gaji pemain sebesar 728 juta Euro atau setara Rp 11,8 triliun! (Getty Images)
Berturut-turut di lima besar sisanya adalah Real Madrid dengan 519 juta Euro (Rp 8,4 triliun), Barcelona dengan 466 juta Euro (Rp 7,5 triliun), Manchester United dengan 454 juta Euro (Rp 7,3 triliun), dan Liverpool dengan 434 juta Euro (Rp 7 triliun) (AP)
Sisanya yakni Manchester City dengan 418 juta Euro (Rp 6,7 triliun), Chelsea dengan 403 juta Euro (Rp 6,5 triliun), Juventus dengan 336 juta Euro (Rp 5,4 triliun), Bayern Munich dengan 324 juta Euro (Rp 5,2 triliun), dan Atletico Madrid dengan 265 juta Euro (Rp 4,3 triliun). Hitungan satu Euro setara dengan Rp 16.242 (Reuters)