Istanbul - Final Liga Champions antara Manchester City vs Inter Milan akan digelar akhir pekan ini. Menjelang laga tersebut, penduduk Istanbul menggelar acara menarik.
Foto Sepakbola
Potret Istanbul Jelang Final Liga Champions 2023

Orang-orang berfoto di samping replika trofi Liga Champions di Istanbul, Turki, Kamis (8/6/2023).
Laga final Liga Champions 2022-2023 antara Manchester City vs Inter Milan akan digelar di Ataturk Olympic Stadium, Istanbul, Minggu (11/6/2023) pukul 02.00 WIB. Laga tersebut begitu dinanti pencinta sepak bola dunia. REUTERS/Mehmet Emin Caliskan
Menjelang laga tersebut, penduduk Istanbul menggelar acara, festival, dan kompetisi untuk fans dimulai di Yenikapi Festival Park (Etkinlik Alani), yang pemandangan lautnya menakjubkan.
UEFA Champions Festival akan berlangsung dari Kamis hingga Minggu (8-11 Juni 2023).
Pengunjung bisa menikmati aktivitas termasuk kesempatan swafoto yang unik, live music, dan hiburan seputar sepakbola, hingga melihat trofi ‘Si Kuping Besar’ yang ikonik.