Bekasi - Persija Jakarta meraup kemenangan telak saat menjamu Bhayangkara FC di lanjutan Liga 1 2023/2024. Macan Kemayoran menang 4-1 dengan Marko Simic cetak dua gol.
Foto Sepakbola
Persija Bantai Bhayangkara FC 4-1, Simic Brace

Crislan menjebol gawang Persija saat laga baru berjalan enam menit. Sepakan kaki kirinya dari dalam kotak penalti menuntaskan umpan Matias Mier.
Namun Persija tak membuang banyak waktu untuk merespons. Riko Simanjuntak kembali menyamakan skor sembilan menit kemudian, atau pada menit ke-15.
Persija kemudian mendapatkan penalti dua menit berselang, setelah Ryo Matsumura dilanggar Muhammad Rochman.
Simic maju sebagai eksekutor dan sukses menjalankan tugasnya.
Persija tak mengendurkan tekanan. Hasilnya Simic menambah gol pada menit ke-34 melalui sepakan kerasnya, memanfaatkan umpan dari Witan Sulaeman.
Bhayangkara mencoba meningkatkan intensitas serangan di babak kedua. Akan tetapi Persija tampil disiplin untuk menjaga pertahanan.
Malah Persija berhasil menambah gol pada menit ke-74. Witan kembali menjadi kreator, dengan kali ini umpannya dituntaskan Akbar Arjunsyah.
Dengan hasil ini, Persija pun memetik kemenangan perdananya di Liga 1 2023 setelah dua kali imbang. Mereka naik ke posisi enam dengan lima poin dari tiga laga, sedang Bhayangkara masih di dasar klasemen tanpa poin.