Qatar - Timnas Suriah berhasil memetik kemenangan atas India pada pertandingan ketiga Grup B Piala Asia 2023. Hasil ini membawa Suriah lolos ke babak 16 besar.
Foto Sepakbola
Suriah Catat Sejarah Lolos ke Babak 16 Besar Piala Asia 2023

Laga Suriah vs India tersaji di Stadion Al Bayt, Qatar, Selasa (23/1/2024). Suriah berhasil mendominasi pertandingan sejak menit pertama. Mereka berhasil mendominasi 54 persen penguasaan bola, sedangkan India hanya menguasai 46 persen.
Suriah juga unggul dalam hal mencetak peluang. Sebanyak 12 peluang tercipta dan tiga di antaranya tepat mengarah ke gawang. Â
Namun, Suriah gagal mencetak gol pada paruh pertama laga. Â
Pada babak kedua, duel lebih berimbang. Namun, Suriah baru bisa mencetak gol pada menit ke-76 lewat Omar Khribin memanfaatkan umpan dari Ibrahim Hesar. Itu menjadi satu-satunya gol yang tercipta dalam laga tersebut. Â
Kemenangan ini membuat Suriah berhasil lolos ke babak 16 besar Piala Asia 2023. Mereka menjadi salah satu tim peringkat tiga terbaik setelah meraih satu kemenangan, satu hasil imbang, dan satu kekalahan. Â