Jakarta - Jelang Real Madrid Vs Arsenal di leg kedua perempatfinal Liga Champions, sejumlah meme sudah ramai bermunculan. Ada soal wasit hingga rice cooker!
Ramai Meme Jelang Real Madrid Vs Arsenal: Wasit hingga Rice Cooker!

Madrid keok 0-3 di markas Arsenal pada leg pertama. Yang ini meme fans Madrid berlindung dari hasil menyesakkan itu dengan cara membanggakan total trofi UCL tim kesayangan. Foto: dok. Internet/X (Twitter)
Meme Florentino Perez, bos besar Real Madrid, jadi akan wasit di Santiago Bernabeu dalam misi comeback dan menjungkalkan Arsenal. Foto: dok. Internet/X (Twitter)
Meme yang iniΒ memprediksi Florentino Perez malah ada di ruang VAR. Foto: dok. Internet/X (Twitter)
Madrid akan menjamu Arsenal di Santiago Bernabeu dengan atap tertutup. Fans Arsenal bilang, cocok banget untuk masak nasi karena mirip rice cooker! Foto: dok. Internet/X (Twitter)
Urusan menanak nasi pakai rice cooker ini merujuk pada aksi Declan Rice yang pada leg pertama lalu menjadi bintang kemenangan Arsenal melawan Madrid. Foto: dok. Internet/X (Twitter)
Akankah Declan Rice kembali bisa "memasak", kali ini di Santiago Bernabeu yang dimiripkan dengan rice cooker?Β Foto: dok. Internet/X (Twitter)