Ada perkembangan terbaru dari Kasus pemerkosaan yang dituduhkan kepada Cristiano Ronaldo. Hakim memerintahkan kasus diselesaikan oleh mediator.
Seperti dilansir Fox Sports, Hakim Daniel Albregts di Amerika serikat membuat rekomendasi tertulis soal penyelesaian kasus pemerkosaan Ronaldo kepada wanita bernama Kathryn Mayorga.
Albregts merekomendasikan penyelesaian kasus tetap di bawah materai. Ia merekomendasikannya kepada Hakim Distrik A. Jennifer Dorsey, agar kasus itu diputuskan oleh seorang mediator.
"Pengadilan menemukan bahwa tidak ada argumen (Mayorga) untuk membatalkan perjanjian arbitrase yang seharusnya, dan memaksa semua klaimnya untuk arbitrasi," tulis Albregts, Selasa (5/2/2020).
Putusan tertulis Albregts ini juga menjadi lanjutan atas putusan lisannya pada November lalu. Ketika itu, ia juga merekomendasikan agar penyelesaiannya tidak diselesaikan dalam sidang terbuka.
Pengacara Mayorga tidak segera menanggapi pesan tentang apakah mereka akan mengajukan banding atas rekomendasi Albregts. Pengacara Ronaldo, Peter Christiansen, juga menolak berkomentar.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Sebelumnya, Mayorga menuntut perdata Ronaldo dengan tuduhan pemerkosaan pada 2009. Mayorga, yang mantan guru dan model, sempat diberi uang sebesar 375 ribu dolar AS agar tutup mulut pada 2010.
Pada 2017, Mayorga akhirnya menyeret kasus itu kembali ke pengadilan. Ronaldo, melalui pengacaranya, menyatakan hubungan seks keduanya bersifat konsensual. Ronaldo sendiri bebas dakwaan pada pertengahan tahun lalu.
(yna/aff)