Saat di Real Madrid, Pemain Ini Terkenal karena... Ketiduran!

Saat di Real Madrid, Pemain Ini Terkenal karena... Ketiduran!

Afif Farhan - Sepakbola
Senin, 06 Apr 2020 20:14 WIB
Real Madrids French midfielder Julien Faubert attends a training session in Madrid on April 30, 2009. Real Madrid will play El Clasico match against arch-rivals Barcelona on May 02, 2009, a crucial match in deciding the league title this season, as Real are just four points behind the Catalan giants at the top of the table with just five matches to play.  AFP PHOTO/ PIERRE-PHILIPPE MARCOU / AFP PHOTO / PIERRE-PHILIPPE MARCOU
Saat di Real Madrid, Pemain Ini Terkenal karena... Ketiduran! (PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP Photo)
Madrid -

Tahukah kamu, ada pemain pinjaman di Real Madrid yang berasal dari Liga Inggris. Tapi terkenalnya bukan karena skill, malah karena ketiduran di bench.

Nama pemain itu adalah Julien Faubert. Tahun 2008/2009, gelandang Prancis yang bermain kala itu memperkuat West Ham dipinjam oleh Real Madrid.

Julien Faubert merupakan pemain yang serba bisa. Ditaruh di posisi gelandang serang bisa, di sayap bisa, dan juga bisa bermain bertahan.

"Saya saat itu tak percaya mendapat telfon dari pihak Real Madrid. Saya awalnya mengira hanya orang bercanda, tapi setelah itu ada 30 pesan teks dan 50 pesan suara darinya. Oke, ini serius," kata Faubert memulai cerita seperti dilansir The Athletic.

Julien FaubertJulien Faubert (Getty Images/Christopher Lee)



SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT



Akhirnya, Faubert membicarakan dengan pihak klub dan pihak klub pun senang bukan main. Wow, pemain West Ham dilirik klub raksasa Real Madrid!

"Semua orang seolah tidak percaya, bahkan Mark Noble sang kapten kami pun bercanda dan tidak mau berbicara dengan saya. 'Kamu pemain Real Madrid, lebih tinggi dari kami', begitu katanya," papar Faubert.

Sayangnya selama masa pinjaman di Real Madrid, Faubert hanya tampil dua kali di pertandingan liga. Celakanya, ada satu momen yang malah memalukan baginya.

Faubert memang sering menghabiskan waktu di bench. Nah suatu waktu, dia malah ketiduran!

"Itu sekitar 30 detik saya ketiduran dan fotografer memotret saya," keluhnya.

Julien Faubert saat ketiduranJulien Faubert saat ketiduran (Internet)



ADVERTISEMENT



Menurut Faubert, pihak klub memberitahu bahwa sebagai pemain Real Madrid harus menjaga sikap. Sebab, semua kamera tertuju padanya.

"Ya, itu jadi pengalaman dan pelajaran sih," tuturnya.

Julien Faubert kemudian kembali ke West Ham dan melanjutkan petualangan ke beberapa liga di dunia seperti ke Turki dan Prancis. Bahkan, dia juga pernah bermain untuk klub di Liga 1 Indonesia, Borneo FC.




(aff/krs)

Hide Ads