Teka-Teki Forlan

Jelang Indonesia vs Uruguay

Teka-Teki Forlan

- Sepakbola
Rabu, 06 Okt 2010 14:34 WIB
Jakarta - Ada pertanyaan mengenai apakah Diego Forlan sudah tiba di Jakarta atau belum? Menurut kabar yang diterima, ia sudah ada di ibukota kendati masih belum terlihat sampai saat ini.

Sedianya penyerang berambut pirang itu dijadwalkan sudah tiba di Jakarta pada Selasa (5/10/2010) sore WIB. Namun, sampai malam tak terlihat tanda-tanda dirinya sudah tiba di Bandara Soekarno-Hatta.

Dalam latihan tertutup yang dilakoni Uruguay tadi pagi pun penyerang Atletico Madrid ini tak hadir. Di manakah Forlan?

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Β "Kami sendiri belum tahu dia pasti datang atau tidak. Namun, dari kabar yang kami apatkan dari Atletico Madrid dan delegasi Uruguay, Forlan sudah dalam perjalanan ke Indonesia dan akan bermain di sini seperti yang dijadwalkan," kata Ketua BTN Iman Arief kepada detikSport.

"Tadi malam delegasi Uruguay di Jakarta sudah memberitahu, mereka memastikan Forlan akan datang. Bahkan dalam daftar pemain itu Forlan ada. Namun, yang menentukan datang atau tidaknya Forlan itu cuma Oscar Tabarez."

Iman menyebut, dirinya sudah bertanya kepada Oscar Tabarez. Tetapi, yang ditanya malah diam dengan menyunggingkan senyum penuh teka-teki.

"Ya, kalau memang mau tahu seperti apa kabarnya dia, kita lihat saja pas mereka menjajal lapangan besok malam. Kan ada sesi terbuka khusus untuk wartawan."

"Saya sendiri sudah bertanya ke Tabarez, tapi dia cuma menjawab tersenyum. Memang dia agak susah ditanyain, agak kurang terbuka," tandasnya.

Forlan adalah salah satu bintang yang paling ditunggu dalam laga persahabatan antara Indonesia vs Uruguay, Jumat (8/10/2010). Bahkan mantan pemain Manchester United ini dikabarkan meminta bonus tambahan untuk penampilannya di lapangan. (roz/key)

Hide Ads