Tak Dapat Visa, Lima Pemain Roma Pulang ke Italia

Tak Dapat Visa, Lima Pemain Roma Pulang ke Italia

Mercy Raya - Sepakbola
Jumat, 24 Jul 2015 23:45 WIB
Jakarta -

Gervinho dan Seydou Doumbia akhirnya tak bisa tampil di Jakarta karena persoalan visa. Bersama ketiga rekan lainnya di AS Roma, Gervinho dan Doumbia, pun langsung pulang ke Italia.

Seperti diberitakan sebelumnya, Gervinho dan Doumbia, tertahan di imigrasi Bandara Soekarno Hatta, karena masalah visa. Sebab negara asal keduanya, Pantai Gading, tidak ada kerjasama visa on arrival dengan Indonesia.

Bersama keduanya, ada juga Antonio Sanabria (Paraguay), Victor Ibarbo (Kolombia), dan Adem Ljajic (Serbia), yang juga tidak bisa masuk Indonesia karena masalah serupa. Hal ini membuat skuat I Lupi sempat tertahan di bandara selama dua jam.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Pada akhirnya skuat Roma pun telat tiba di Hotel Shangri-La tempat mereka menginap, sementara Gervinho dan empat pemain lainnya masih berada di kantor Imigrasi.

Pada akhirnya kelima pemain itu tetap tidak bisa mendapat visa sehingga tak bisa masuk ke Indonesia. Alhasil Gervinho dkk. langsung pulang kembali ke Roma.

"Saya senang berada di Indonesia, melihat semua ini, menurut saya ini sangat fantastic. Kami juga meminta maaf terlambat karena memang ada masalah di bandara," kata CEO Roma, Italo Zanzi, dalam konferensi pers, Jumat (24/7) malam WIB.

"Lima pemain kami harus kembali ke Roma karena masalah imigrasi. Jadi tidak bisa tampil dengan seluruh pemain. Tentu ini menjadi hal yang tidak bagus untuk para pemain," sambungnya.

"Tapi, kami ingin memuaskan para penggemar dan berjanji akan memberikan pengalaman yang menarik."

Sementara itu, CEO Nine Sport, Arif Putra Wicaksonoβ€Ž, meminta maaf atas persoalan yang terjadi. Ia sendiri tidak menyangka karena proses pengajuan visa sendiri sudah dilakukan sejak lama.

"Saya cuma bisa bilang kami sedang menghadapi tantangan apalagi dengan dinamika sepakbola Indonesia sepert ini. Tapi ini berkah karena akhirnya jadi juga," kata Arif.

"Terkait pemain sebenarnya proses pengajuan visa sudah dilakukan dari hari-hari sebelumnya. Makanya kami minta maaf. Mohon doanya semuanya supaya lancar," pungkas Arif tanpa menjelaskan lebih detil.

(mcy/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads