Pada laga yang berlangsung di Gelora Bung Tomo, Surabaya, tersebut, Persinga menang 3-2 atas Persiba. Dari catatan statistik yang dilansir oleh Pandit Football, Persinga unggul dalam penciptaan peluang atas sang lawan.
Dari 22 attempts yang diciptakan oleh Persinga, 15 di antaranya mengarah tepat sasaran. Sementara, Persiba hanya menorehkan 18 attempts, dengan 12 di antaranya tepat sasaran. Dari segi penguasaan bola, Persinga hanya unggul tipis 55:45.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Dengan kedudukan 1-1 tersebut, Persinga lantas membalikkan keadaan di babak kedua. Gol dari Haris Adyatma di menit ke-62 dan Slamet Sampurno delapan menit setelahnya membawa Persinga unggul 3-1.
Persiba hanya mampu membalas lewat gol Johan Manaji di menit ke-77, tapi tak mampu menyamakan kedudukan.
Persinga pun lolos ke final untuk menghadapi PSMS, yang kemarin menang 3-2 atas Persepam Madura Utama. Final akan dihelat di Stadion Gelora Bung Tomo pada hari Minggu (13/9) mendatang.
(roz/cas)











































