"Kami sangat bahagia bisa berjumpa dengan Persib. Mereka adalah tim yang sangat bagus, mereka juara ISL. Tapi kami tidak takut, rileks saja," ujar Jafri ketika dihubungi, Kamis (1/10).
Mitra Kukar disebut-disebut sebagai tim underdog karena tidak ada yang menyangka mereka bisa melaju ke babak semifinal. Mengingat persiapan mereka tidak lama, apalagi Jafri baru dipilih sebagai pelatih sebelum Piala Presiden ini.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Terserah orang lain menganggap kami tim apa, underdog, tim yang tidak diunggulkan. Silahkan saja. Kami enjoy saja menjalani semifinal ini, kami bahagia bisa melawan Persib."
Mitra Kukar akan lebih dulu menjamu Persib pada laga leg pertama semifinal pada Minggu (4/10). Meski Persib tanpa lima pemain intinya, Mitra Kukar disebutnya tak terpengaruh.
"Persib itu bukan individu, tapi yang dilihat kolektivitas mereka. Yang penting kami bisa menang di leg pertama ini, dan bermain semaksimal mungkin," kata dia.
(ads/a2s)











































