Malam ini Presiden Joko Widodo diagendakan menghadiri dan membuka kick-off turnamen Piala Jenderal Sudirman di Stadion Kanjuruhan, Kabupaten Malang. Suasana meriah stadion sudah terlihat beberapa jam sebelumnya.
Walaupun pertandingan pembuka, antara Arema Cronus melawan Gresik United, baru akan dimulai pukul 20.05 WIB, tapi Kanjuruhan sudah "bersinar" sejak petang, seiring dengan ribuan penonton yang juga datang lebih awal.
Tata lampu dan sound system berkekuatan 1 juta watt disiapkan untuk memberi atmosfer spesial bagi grup band Kotak dan Slank, yang akan menghibur penonton sebelum pertandingan.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Ketua Panitia Pelaksana pertandingan, Abdul Haris, mengungkapkan, panitia menyebar 40 ribu tiket. Distribusi tiket terdiri dari 37.500 tiket ekonomi dengan harga Rp 25 ribu, dan 2.500 tiket VIP dengan harga Rp 100 ribu.
Sebagai antisipasi pengamanan, panitia menerjunkan 1.200 aparat gabungan dari unsur TNI, Polri dan Pamswakarsa.
"Kami juga menerapkan pemeriksaan berlapis serta menggunakan metal detector di pintu masuk tribun ekonomi dan juga VIP," ungkap Haris.

(a2s/rin)











































