Surabaya United Taklukkan Persela 1-0

Torabika Soccer Championship

Surabaya United Taklukkan Persela 1-0

Lucas Aditya - Sepakbola
Jumat, 19 Agu 2016 23:31 WIB
Foto: dok. GTS
Lamongan - Bhayangkara Surabaya United memetik kemenangan saat melawat ke markas Persela Lamongan di lanjutan Torabika Soccer Championship. Mereka menang tipis 1-0.

Saat melakoni pertandingan di Stadion Surajaya, Lamongan, Jumat (19/8/2016) malam WIB, Surabaya United sudah unggul di menit keenam. Kecerdikan Thiago Furtuoso saat membebaskan diri dari jebakan offside menjadi awalnya.

Thiago lalu menggiring bola mendekati gawang 'Laskar Joko Tingkir' yang dikawal oleh Choirul Huda. Dengan tembakan dari jarak dekat, Thiago mencetak gol.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Persela yang berusaha untuk menyamakan kedudukan lantas sedikit lebih menguasai jalannya pertandingan. Mereka dicatat situs resmi turnamen mampu melakukan 51 persen penguasaan bola.

Ada 10 percobaan yang dilakukan oleh Persela, tapi tak ada yang berbuah menjadi gol. Sementara itu, Surabaya United melepaskan satu percobaan lebih sedikit.

Hingga pertandingan selesai, tak ada gol tambahan tercipta. Surabaya United sukses menambah tiga angka, yang mengantarkan mereka ke posisi tiga klasemen dengan raihan 27 poin.

Sementara itu, Persela masih menempati posisi paling bawah klasemen dengan koleksi 10 poin.

(cas/cas)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads