Final Liga Santri Nusantara: Nur Iman Hadapi Walisongo FC

Final Liga Santri Nusantara: Nur Iman Hadapi Walisongo FC

Amalia Dwi Septi - Sepakbola
Minggu, 30 Okt 2016 10:57 WIB
ilustrasi (Foto: dokumen)
Sleman - Liga Santri Nusantara (LSN) sudah mencapai babak final. Nur Iman Mlangi dari Yogyakarta akan berhadapan dengan tim Walisongo FC dari Sragen.

Kedua tim akan bertemu di partai puncak yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman pada Minggu (30/10) sore nanti. Rencananya, Menpora Imam Nahrawi akan turut serta menyaksikan laga tersebut.

Nur Iman sukses melaju ke final, setelah mengalahkan wakil dari Jawa Barat, Al Falah Bandung, dengan skor 2-0. Sementara Walisongo FC mampu menaklukkan Al Asy'ari, Banten dengan skor 2-1.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Ketua panitia Abdul Ghaffar Rozin, menegaskan kembali bahwa LSN ini diharapkan bisa membangkitkan semangat berolahraga di dunia pesantren, dan memunculkan bibit-bibit sepakbola di masa depan.

"Pak Menpora Imam Nahrawi berinisiatif untuk memajukan sepabola Indonesia dengan melibatkan sumber daya dari pesantren. Ini harus diapresiasi," ucap Rozin.

Pada laga final nanti, juga akan dimeriahkan dengan acara mengaji bersama band Slank dan Menpora. Ini menjadi acara penutup LSN 2016.


(ads/mrp)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads