Doakan Timnas, Radja Nainggolan: Indonesia Juara!

AFF Suzuki Cup 2016

Doakan Timnas, Radja Nainggolan: Indonesia Juara!

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Selasa, 13 Des 2016 10:38 WIB
Foto: Tullio M. Puglia/Getty Images
Roma - Gelandang AS Roma yang juga pemain keturunan Indonesia, Radja Nainggolan, mengirimkan doa untuk skuat 'Garuda'. Dia berharap Indonesia bisa menjuarai Piala AFF.

Nainggolan mengirimkan ucapan dan doanya untuk timnas, melalui unggahan video di laman instagram pribadinya, tak lama setelah membela AS Roma melawan AC Milan, Selasa (13/12/2016) dinihari WIB. Video tersebut sejauh ini sudah dilihat 12 ribu kali dan mendapatkan 471 komentar (sampai pukul 10.30 WIB).

Indonesia akan menghadapi Thailand di final AFF Suzuki Cup 2016. Leg pertama final akan berlangsung di Stadion Pakansari, Cibinong, Rabu (14/12) malam WIB, sementara leg kedua digelar di Stadion Rajamangala, Bangkok, Sabtu (17/12) malam WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

🇮🇩🇮🇩🇮🇩🇮🇩

A video posted by Radja Nainggolan (@radjaclanainggolan) on Dec 12, 2016 at 5:45pm PST




"Saya mendoakan tim nasional sepakbola Indonesia yang terbaik di Final Piala AFF. Saya berharap mereka bisa memenanginya," ujar Nainggolan.

"Dan saya juga mengharapkan yang terbaik untuk para penggemar Indonesia."

"Indonesia Juara!" tandasnya.

Nainggolan merupakan pemain berdarah batak yang saat ini memperkuat tim top Italia, AS Roma. Dia lahir dari ayah, Marianus Nainggolan, yang merupakan orang Indonesia dan ibu, Lizy Bogaerts, yang merupakan warga negara Belgia.

Menghabiskan masa kecil sampai remaja di Belgia, pemain 28 tahun itu kemudian merantau ke Italia untuk merintis karier profesionalnya. Dia mendapatkan debutnya bersama tim nasional Belgia pada 29 Mei 2009 dan sampai kini menjadi bagian penting dari skuat. (raw/krs)

Hide Ads