Adam Alis telah resmi meninggalkan klub lamanya Barito Putera, setelah manajernya, Muly Munial, mengumumkan bahwa pemainnya itu bakal berseragam Arema pada musim depan. Pemain asal Jakarta itu diikat kontrak selama satu tahun.
Sebelumnya, Adam memang dikabarkan didekati oleh tiga klub dari Jawa dan Kalimatan. Namun Adam akhirnya memilih melabuhkan hatinya kepada Arema.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Adam itu sosok pekerja keras, disiplin dan selalu total kalau bermain dan saya mengenal betul karakter dan kualitas Adam karena dia pernah menjadi anak didik saya di timnas U- 23 kemarin," ujar Aji saat dihubungi.
Namun demikian, Adam juga dipastikan harus bisa bersaing memperebutkan posisinya lantaran Arema juga memiliki banyak pemain seperti Dendi Santoso, Ferry Aman Saragih, dan Estevan Vizcarra. (ads/din)