Semen Padang terancam tanpa tiga pemainnya kala menghadapi Persib pada laga perebutan tempat ketiga di Stadion Pakansari, Sabtu (11/3/2017). Mereka adalah Marcel Sacramento, Rudi dan Tambun Naibaho, yang mengalami sakit demam tinggi sampai harus diinfus.
"Saya tidak percaya itu karena belum ada info yang akurat," ungkap Djanur di Sentul, Bogor, Jumat (10/3/2017).
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Saya melihat Semen Padang sebagai tim, oke Marcel jadi mesin gol di setiap pertandingan. Tapi mereka masih punya pemain-pemain lainnya. Jadi saya tidak percaya dengan tidak adanya Marcel, kemampuan Semen Padang berkurang," ujarnya.
Untuk menghadapi Semen Padang, Djajang mengatakan timnya bakal tampil seperti biasa. Mereka tetap akan bermain terbuka.
"Ini adalah turnamen pra kompetisi, Persib sebagai juara bertahan. Artinya kami di setiap pertandingan atau besok kami akan memperagakan permainan kami. Kalau kami biasa menyerang, itu akan kami pertahankan. Kami tidak biasa dengan karakter menunggu," katanya.
Djajang pun berharap laga besok tidak berlanjut hingga ke babak penalti. Jika itu terjadi, dia sudah mempersiapkan pemain yang akan ditunjuk sebagai algojo.
"Tapi kalau memang terjadi kami siap menghadapi. Siapa algojo sudah saya siapkan. Soal Kim (Kurniawan) kemarin kami sudah dorong dia untuk bangkit, kami tidak akan menyingkirkan dia. Kalau dia dipercaya kembali ya harus siap," tandasnya. (ads/raw)











































