Dalam pertandingan di stadion Surajaya, Lamongan, Rabu (15/6/2017) malam WIB, Persela takluk 0-1 dari tim 'Mutiara Hitam'. Gawang dari 'Laskar Joko Tingkir' dibobol oleh Addison Alves De Oliviera.
Persela bukannya tanpa peluang di laga itu. Mereka beberapa kali membahayakan Persipura, Pelatih Persela, Herry Kiswanto, menyesali buruknya finishing anak asuhannya.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tapi inilah sepak bola, bukan soal karena Persipura main keras, ini soal fokus dan ketenangan, saya mohon maaf untuk suporter karena tidak sukses hari ini," ujarnya.
Persipura akhirnya bisa kembali ke jalur kemenangan usai menuai dua kekalahan beruntun. Asisten pelatih tim, Alan Haviluddin, yang mengungkapkannya.
"Ini soal mengembalikan karakter pemain. Seperti yang dikatakan pelatih tadi, kerja kami lebih baik dari kemarin," kata Alan.
(cas/nds)











































