Indra sejatinya merupakan orang yang pertama kali menemukan Egy ketika masih berusia 9 tahun. Namun ketika itu, pelatih asal Sumatera Barat itu belum benar-benar tertarik dengan pemain asal Medan tersebut.
Keduanya bertemu saat event Grassroots Indonesian U-12 Tournament 2012 di Tangerang Selatan yang diikuti oleh ratusan pemain. Egy dan Indra hanya sempat berfoto bersama.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Egy pun mulai merasakan tangan dingin Indra saat persiapan menuju Piala AFF U-18 kemarin. Menurutnya, Indra pelatih yang sangat tegas dan memotivasi pemain.
"Coach Indra itu pelatih yang bisa melihat apa yang tidak diketahui pemain. Saya sebagai pemain masih banyak kekurangan, harus banyak belajar lagi, kerja keras dan berdoa lagi," ungkap Egy di acara d'happening di kantor detikcom.
"Dia suka pemain muda, kalau kata orang mata elang. Dia bisa melihat skill-skill pemain, mengerti cara menyampaikan ke pemain. Ada kan pemain yang tidak bisa dikasih tahu, harus pelan-pelan atau, keras." katanya.
(ads/fem)











































