Kerja sama antara Persela dengan Forium dilakukan pada Minggu (7/1/2018). Forium akan menyediakan kebutuhan jersey dan perlengkapan lainnya untuk Persela selama satu musim ke depan.
Penandatangan MoU antara Persela dengan Forium itu dibarengi dengan peluncuran jersey latihan. Sementara, jersey resmi untuk liga akan dirilis awal Februari.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ada beberapa alasan mengapa kami bekerja sama dengan Forium. Kami ingin mendapatkan material yang terbaik untuk pemain dan fans Persela," kata asisten manajer Persela, Agus Hariyono, dalam konferensi pers.
"Kami sepakat tidak ada lagi stok terbatas. Ini penting karena Persela punya basis suporter yang cukup banyak. Kami tidak ingin mengecewakan mereka yang ingin memiliki jersey original," dia menambahkan.
Sementara itu. Forium akan berusaha menjaga harapan dan mengiplementasikan impian bagi Persela, fans dan masyarakat Lamongan pada umumnya.
"Di mata kami Persela memiliki kesan berbeda. Kami akan menyediakan material jersey dan perlengkapan terbaik, agar pemain dan para fans nyaman memakainya," ungkap Irvan Hamami, Public Relation Forium South East Asia.
Persela menjadi klub sepakbola pertama di Indonesia yang menggunakan brand apparel Forium. Mereka berkantor pusat di Boston, USA. Namun, seluruh perlengkapan untuk Persela di produksi di Indonesia. (fem/mrp)