Persija gagal mendapat poin saat bermain di Panaad Stadium, Bacolod, Filipina, Rabu (3/4/2019). Macan Kemayoran tumbang 1-0 dari Ceres lewat gol Bienvenido Maranon.
Ceres mantap memimpin Grup G dengan sembilan poin. Persija tetap di posisi kedua dengan empat poin. Persija cuma unggul selisih gol dari Becamex Binh Duong yang ada di posisi ketiga.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Masih ada sisa tiga laga lagi di fase grup. Persija nantinya akan main dua kali di kandang dan sekali tandang. Riko berharap peluang lolos tetap ada.
"Kami berharap masih ada peluang karena main di kandang. Semua situasi bisa terjadi maka dari itu kami harus tetap optimis. Yang penting di pertandingan berikutnya kami bisa sapu bersih untuk lolos ke babak berikutnya," kata Riko seperti dikutip dari laman Persija.
"Apalagi saat main di GBK pasti banyak didukung juga sama Jakmania, pastinya akan lebih percaya diri. Dengan ini saat bertanding nanti di Jakarta kita bisa mengusai pertandingan sekaligus memenangkannya," Riko menegaskan.
Untuk di putaran kedua nanti, Persija kemungkinan besar sudah bisa diperkuat Marko Simic. Striker asal Kroasia itu saat ini ada di Australia untuk menuntaskan masalah hukumnya pada 9 April.