Jelang SEA Games 2019, Indra Sjafri Tempa Mental Juara Garuda Muda

Jelang SEA Games 2019, Indra Sjafri Tempa Mental Juara Garuda Muda

Bayu Baskoro - Sepakbola
Kamis, 21 Nov 2019 12:13 WIB
Indra Sjafri menempa mental Timnas Indonesia U-23 menjelang SEA Games 2019. (Foto: Rifkianto Nugroho/detikcom)
Jakarta - Timnas Indonesia U-23 tengah bersiap menuju SEA Games 2019. Indra Sjafri memaparkan persiapan Garuda Muda nyaris rampung, tinggal menempa mental.

SEA Games 2019 berlangsung di Filipina mulai 30 November hingga 11 Desember 2019. Cabang olahraga sepakbola kickoff duluan, mulai bertanding 25 November.

Timnas U-23 bertolak ke Manila, Kamis (21/11) siang. Egy Maulana Vikri cs berangkat lebih awal agar bisa beradaptasi.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"90 persen persiapan sudah beres, tinggal bagaimana para pemain mempersiapkan diri di ajang SEA Games kali ini. Minggu-minggu ini kami lebih menekankan kepada pembentukan mental juara anak-anak," kata Indra Sjafri kepada detikSport.

Indonesia tergabung dalam Grup B SEA Games 2019 di Filipina. Witan Sulaeman dkk bakal bersaing dengan Vietnam, Thailand, Singapura, Laos, dan Brunei Darussalam untuk memperebutkan tiket ke semifinal.


Meski harus berada di grup yang cukup berat, hal tersebut diakui coach Indra bukan menjadi halangan. Baginya, itu menjadi tantangan bagi Timnas U-23 agar mampu menapaki tangga juara, yang terakhir kali merengkuh emas sepakbola SEA Games pada 1991.

"Saya menyukai tantangan, oleh karena itu dalam proses rekrutmen pemain kali ini saya cukup selektif. Saya ingin pemain yang tidak hanya modal skill saja, tapi juga punya mental juara yang kuat dan siap menghadapi lawan-lawan tangguh," kata pelatih berusia 56 tahun itu.

"Tidak hanya itu, saya juga mengambil pemain-pemain yang punya integritas dan konsistensi di lapangan. Insya Allah dengan mental dan skill yang matang, kami bisa mengubah 'grup neraka' menjadi 'grup surga' hingga meraih medali emas di sana," ujarnya.

Indonesia menghadapi Thailand di laga pertamanya di Grup B SEA Games 2019. Pertandingan itu berlangsung di Rizal Memorial Stadium pada 26 November.




(bay/cas)

Hide Ads