PSS Banyak Gaet Pemain Bintang, Segini Budget Transfernya

PSS Banyak Gaet Pemain Bintang, Segini Budget Transfernya

Jauh Hari Wawan S - Sepakbola
Senin, 01 Mar 2021 19:15 WIB
Logo PSS Sleman
PSS Sleman mengungkap budget transfer musim ini. (Foto: dok. Ist)
Sleman -

PSS Sleman mendatangkan banyak pemain bintang. Super Elang Jawa pun mengungkap budget untuk merekrut pemain musim ini.

Direktur Utama PT Putra Sleman Sembada Marco Gracia Paulo mengatakan saat ini ada perubahan besar yang sudah terjadi dalam tubuh PSS. Menurutnya, saat ini Laskar Sembada tengah membangun tim yang solid demi target juara pada tahun 2023.

"PSS tidak berubah, PSS tetap PSS. Kita mau membangun tim yang solid dan kuat, tapi juga setia pada tujuan jangka menengah kita yakni membangun pilar dari tim menuju 2023 sesuai target kita," kata Marco dalam keterangannya, Senin (1/3/2021).

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Marco menjelaskan, proses transfer pemain ini sesuai dengan perencanaan keuangan. Bahkan anggaran transfer musim ini jauh lebih rendah dari yang dikeluarkan PSS musim lalu.

"Proses rekrutmen PSS ini tetap setia pada perencanaan keuangan yang telah ditetapkan saat Rapat Kerja PT PSS di Desember 2020 lalu. Bahkan dengan skuad anyar ini, budget pemain tahun 2021 ini justru lebih rendah jika dibandingkan dengan budget pemain tahun 2020 lalu," tegas eks Bos Badak Lampung FC ini.

ADVERTISEMENT

Marco pun meminta semua suporter mengawal perjalanan ini. Niscaya upaya yang dilakukan ini akan membuahkan hasil yang baik bagi PSS.

"Kita percaya jika proses awalnya sudah baik, akan menjadi perjalanan yang menyenangkan dan pasti hasilnya akan dapat dinikmati bersama," kata Marco.

(cas/nds)

Hide Ads