Persela Lamongan telah merilis tim yang akan mengarungi kompetisi Liga 1 2021. Total ada 30 pemain, termasuk 3 pemain asing, dalam skuad Persela.
Ketiga pemain asing yang akan menjadi tumpuan Persela dalam mengarungi Liga 1 musim ini adalah Demerson Bruno Costa, Guilherme Batata dan Ivan Carlos.
Sebenarnya masih ada satu pemain asing lagi untuk mengisi slot pemain asing Asia yaitu pemain dari Afganistan. Namun pemain tersebut belum bisa didatangkan ke Indonesia.
"Pemain yang menjadi target kita masih belum bisa masuk ke Indonesia, karena Imigrasi belum memperbolehkan orang asing masuk," kata Yunan Achmadi saat launching tim Persela Lamongan, Jumat (27/8/2021).
Selain pemain asing, tim berjuluk Laskar Joko Tingkir tersebut juga memiliki sejumlah pemain yang sudah berpengalaman, sebut saja Dwi Kuswanto dan Ahmad Bustomi. Sementara untuk pemain muda Persela punya M. Faizal Shaifullah yang sempat memperkuat Timnas U-16, kemudian Riyatno Abiyoso, Revan Novriyanto (Jibril), Rizky Putra Utomo hingga Akbar.
Berikut daftar lengkap pemain Persela untuk Liga 1 2021.
Untuk posisi penjaga gawang, Persela memiliki Dwi Kuswanto, yang sekaligus dipercaya sebagai kapten tim. Kemudian Ravi Murdianto, Muhammad Rio Agata, Wahyu Anggara Indra Tanaya serta Sheva Mendieta.
Lini belakang diisi Demerson Bruno Costa, M. Zaenuri, Andri Muliadi, Nujlal Afifi, Achmad Wahyudi, Achmad Ubaidillah, Birrul Walidain, Nasir, M. Ferizal dan Riswan Yusman.
Beralih ke lini tengah, Persela memiliki Guilherme Batata, Ahmad Bustomi, Syahroni, Iman Budi Hernandi, Akbar, Riyatno Abiyoso, Malik Risaldi, Noval Rahmanda, David Beckham, Gian Zola serta M. Revan Novriyanto (Jibril).
Untuk lini depan, Persela mengandalkan Ivan Carlos, M. Faizal Shaifullah, Rizky Putra Utomo dan Ibrahim Musa Kosepa.
Meski banyak dihuni pemain muda, tapi Pembina Persela Lamongan Yuhronur Efendi mengaku optimistis akan mempu bersaing dengan tim-tim Liga 1 2021 lainnya yang dihuni para pemain bintang.
"Saya yakin dengan pemain-pemain yang tadi disebutkan oleh pak manajer, kita mampu dan yakin bisa mengarungi kompetisi Liga 1 dengan sebaik-baiknya. Target kita finish di papan atas," kata Yuhronur.
(krs/bay)