Indonesia Vs Singapura: Detik-detik Bek Singapura Kena Kartu Merah

Live Report

Indonesia Vs Singapura: Detik-detik Bek Singapura Kena Kartu Merah

Tim - Sepakbola
Sabtu, 25 Des 2021 20:43 WIB
Logo Piala AFF 2020
Foto: dok.Instagram
Jakarta -

Indonesia vs Singapura tersaji di leg kedua semifinal Piala AFF, Sabtu (25/12) malam WIB. Skor sama kuat 1-1 di babak pertama yang ditutup kartu merah buat bek The Lions, Safuwan Baharudin.

Leg kedua semifinal Piala AFF 2020 Indonesia vs Singapura berlangsung di National Stadium, Sabtu (25/12). Pertandingannya digelar pukul 19.30 WIB.

Indonesia memimpin lebih dulu lewat gol Ezra Wilian di menit ke-11. Jelang babak pertama tuntas, Song Uiyoung menyamakan kedudukan pada menit 45+4 via bola liar dari situasi tendangan bebas.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Sesaat sebelum gol penyeimbang kedudukan, wasit Qasim Matar Ali Al Hatmi melayangkan kartu kuning kedua kepada Safuwan Baharudin. Terlihat dalam tayangan ulang, dirinya mendorong Rizky Ridho ketika berada dekat kotak penalti (sebelum tendangan bebas dilakukan).

Para pemain Singapura sempat protes tapi, wasit tidak bergeming dan tetap pada pendiriannya. Singapura akhirnya menyudahi babak pertama dengan 10 pemain.

ADVERTISEMENT

Dalam tayangan ulang, Safuwan terlihat mendorong Rizky Ridho. Setelah diperingatkan wasit, dirinya terlihat dua kali mengulanginya hingga akhirnya kartu kuning keluar juga.

Sebelumnya di pertengahan babak pertama, Safuwan kena kartu kuning setelah menjegal Witan Sulaeman.

Hingga berita ini diturunkan, babak kedua baru dimulai.

Susunan pemain

Indonesia: Nadeo Argawinata, Rizky Ridho, Pratama Arhan, Asnawi Mangkualam, Fachrudin Aryanto, Alfeandra Dewangga, Witan Sulaeman, Rachmat Irianto, Ricky Kambuaya, Ramai Rumakiek, Ezra Walian

Singapura: Hassan Sunny, Zulqarnaen Suzliman, Irfan Fandi, Safuwan Baharudin, Nur Adam Abdullah, Shahdan Sulaiman, Hariss Harun, Song Uiyoung, Hami Syahin, Hafiz Nor.

(aff/yna)

Hide Ads