Performa The Reds Puaskan Rodgers

Performa The Reds Puaskan Rodgers

- Sepakbola
Minggu, 18 Nov 2012 02:38 WIB
(AFP/Paul Ellis)
Liverpool - Liverpool meraih hasil positif atas Wigan Athletic di pekan ke-12 Premier League. Brendan Rodgers pun puas dengan performa yang ditunjukkan oleh The Reds.

Di pertandingan yang dimainkan di Anfield, Sabtu (17/11/2012) malam WIB, Liverpool gagal memaksimalkan beberapa peluang yang didapat di babak pertama. Paruh pertama berakhir tanpa gol.

Di babak kedua, tuan rumah baru bisa memecah kebuntuan. Dua gol dari Luis Suarez dan sebiji gol sumbangan Jose Enrique membuat Liverpool mengakhiri laga dengan kemenangan 3-0.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Rodgers mengaku puas dengan penampilan yang ditunjukkan Liverpool. Dia pun optimistis Steven Gerrard dkk. akan semakin berkembang.

"Penampilan kami secara keseluruhan luar biasa. Kami menciptakan peluang dan kami memaksimalkannya," ungkap Rodgers.

"Sekarang kami tak terkalahkan di tujuh laga dan itu penting bagi kepercayaan diri kami. Saya rasa kami kami makin baik di sisa musim."

"Wigan adalah tim yang sangat bagus, mereka punya beberapa pemain yang membahayakan. Roberto (Martinez) melakukan pekerjaan yang luar biasa bersama Wigan," tuturnya seperti dikutip Sky Sports.

(nds/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads