Dalam karier melatihnya, van Gaal pernah berkiprah di Belanda (Ajax, AZ Alkmaar), Spanyol (Barcelona), dan Jerman (Bayern Munich), selain juga dua periode di timnas Belanda--termasuk saat ini.
Usai Piala Dunia musim panas depan, kontrak pria 62 tahun tersebut dengan Oranje akan habis dan sangat mungkin van Gaal bakal menuju Premier League untuk menjajal tantangan baru--disebut-sebut sebagai tantangan terakhir sebelum pensiun ke Portugal.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Pernyataan van Gaal tersebut diyakini akan membuat sejumlah klub Inggris langsung siap-siaga mendekatinya. Apalagi sebelum ini Tottenham Hotspur juga sempat disebut-sebut akan meminangnya setelah berpisah dengan Andrea Villas-Boas.
Van Gaal sendiri tidak menutup kemungkinan untuk hijrah ke White Hart Lane, atau bahkan ke klub-klub lain. Namun, saat ni ia belum mau membahas hal tersebut karena ingin fokus ke Piala Dunia, ia juga merasa tidak enak jika harus membahas posisi-posisi yang saat ini masih ditempati oleh sosok pelatih lain.
"Spurs? Bisa saja klub lain--tergantung yang lowong. Saya saat ini lebih lebih suka fokus ke Piala Dunia dan saat ini ada pelatih lain (di Spurs), jadi sebagai pelatih Anda tak bisa bilang akan ke klub ini atau itu, tergantung situasi dan di mana yang lowong," lanjutnya.
(krs/rin)











































