Moreno menuntaskan kepindahannya dari Sevilla ke Anfield sepekan lalu. The Reds disebut-sebut mesti merogoh 12 juta poundsterling sebagai mahar bek kiri Spanyol itu.
Pesepakbola berusia 22 tahun itu cuma duduk di bangku penonton saat Liverpool mengalahkan Southampton 2-1 pada pertandingan pertama Premier League. Manajer Brendan Rodgers masih memepercayakan Glen Johnson di posisi itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Aku fit dan aku ingin bermain," ucap Moreno yang dikutip Liverpool Echo. "Aku sudah gatal untuk punya kesempatan melawan Jesus Navas. Itu akan hebat."
"Aku belum bicara dengan dia sejak aku bergabung kemari tapi mudah-mudahan aku bisa bertemu dengan dia pada Senin malam nanti."
Liverpool dan City sama-sama menang sekali dalam lima petarungan terakhirnya di kompetisi domestik. Namun, di dua laga tandangnya, Liverpool belum pernah menang dengan terakhir kalah 1-2 dari City pada 27 Desember lalu.
(rin/din)











































