Bukan Soal Pengalaman, Van Gaal Lebih Senang Datangkan Bek yang Tepat

Bukan Soal Pengalaman, Van Gaal Lebih Senang Datangkan Bek yang Tepat

- Sepakbola
Sabtu, 27 Sep 2014 13:19 WIB
Matthew Peters/Man Utd via Getty Images
Manchester -

Mempunyai penyerang terbaik di dunia, tapi pertahanan Manchester United sangat rapuh. Penilaian itu tak membuat manajer Louis van Gaal berniat menambah bek berpengalaman untuk mendongkrak performa lini belakang.

Menjadi tim paling royal dalam bursa transfer musim panas ini tak menjadikan MU bisa menjadi tim yang ditakuti. Faktanya, setelah satu kemenangan besar atas QPR, 'Setan Merah' malah tumbang 3-5 dari tim promosi Leicester.

Manajer Leicester Nigel Pearson mengakui MU memang mempunyai barisan pemain depan yang tangguh. Tapi, dia melihat ada celah di lini belakang 'Setan Merah'.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Menjelang laga di pekan keenam Premier League, MU malah akan kehilangan bek makin banyak. Beberapa cedera, satu di antaranya harus menjalani hukuman kartu merah.

Situasi itu pun membuat banyak pihak mendorong agar MU merogoh kantong lebih dalam lagi untuk mendatangkan bek berpengalaman. Salah satu suara datang dari mantan pemain yang pernah menjadi staf pelatih MU, Phil Neville. Dia berpendapat agar The Red Devils menginvestasikan 100 juta poundsterling untuk itu. Tapi Van Gaal menolak keinginan tersebut.

"Saya tak tertarik dengan pengalaman dan usia. Saya lebih terkesan dengan profil si pemain. Kamu harus merasa cocok dengan profil dia. Saya tak ingin membeli pemain yang tak tepat," kata Van Gaal seperti dikutip Soccerway.

"Ada banyak bek di dunia ini tapi saya tak mau beli. Saya baru mau beli bek kalau cocok. Itulah yang saya sukai dan usia tidaklah penting.

"Saya mendampingi timnas Belanda, dengan Bruno Martins Indi dan Stefan de Vrij yang masih berusia 22 tahun. Mereka tak pernah bermain di Premier League atau di liga asing. Sekarang mereka berdua punya kesempatan tampil di liga luar negeri karena Piala Dunia," jelas Meneer Belanda itu.

(fem/fem)

Hide Ads