Podolski saat ini tengah merisaukan masa depannya di klub London Utara itu seiring minimnya kesempatan main yang didapat. Musim ini saja dia hanya tampil tujuh kali di Premier League yang semuanya dimulai dari bangku cadangan.
Ia hanya sempat jadi starter saat Arsenal tampil di Piala Liga Inggris. Cedera yang menderanya di awal musim ini jadi penyebab performanya menurun.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Boleh dibilang persaingan di lini depan Arsenal yang diisi Olivier Giroud, Alexis Sanchez, Danny Welbeck, dan Theo Walcott jadi alasannya. Belum lagi semisal gelandang-gelandang serang macam Santi Cazorla dan Mesut Oezil.
Nah, dengan bakal kembali bermainnya Oezil awal Januari nanti jelas waktu main Podolski akan kian terbatas. Ini pula yang sudah membuatnya memikirkan kans untuk pergi dari klub berjuluk The Gunners itu.
Podolski sendiri kencang diisukan akan bergabung dengan status pinjaman di Inter Milan pada bursa transfer musim dingin nanti. Jika memuaskan maka Nerazzurri bisa mempermanenkan di akhir musim.
"Kami akan bisa memainkan lagi Mesut Oezil di awal Januari, jadi jelas kompetisi akan kian ketat untuk memperebutkan posisi di tim inti," ujar manajer Arsenal, Arsene Wenger, seperti dikutip Football Italia.
Apakah pernyataan Wenger itu berarti memuluskan jalan keluar untuk Podolski? Kita tunggu saja.
(mrp/din)











































