Semangat Liverpool Mengalahkan Kelelahan dan City

Semangat Liverpool Mengalahkan Kelelahan dan City

Doni Wahyudi - Sepakbola
Minggu, 01 Mar 2015 21:33 WIB
Semangat Liverpool Mengalahkan Kelelahan dan City
John Powell/Liverpool FC via Getty Images
Liverpool - Menjalani duel dengan Manchester City dalam kondisi kelelahan, Liverpool tetap bisa menang 2-1. Sukses menundukkan juara bertahan jadi capaian hebat buat The Reds yang konsisten dan bersemangat.

Jadwal duel menghadapi City pada Minggu siang waktu Inggris diprotes Brendan Rodgers. Sebabnya adalah karena baru Kamis kemarin The Reds bertarung di ajang Liga Europa dengan melakukan lawatan ke Besiktas.

Liverpool kalah lewat adu penalti di Turki, namun mereka berhasil menang saat menjamu City di Premier League. Dua gol indah yang masing-masing dibuat Jordan Henderson dan Philippe Coutinho cuma dibalas sekali oleh Edin Dzeko.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

"Itu kemenangan penting buat kami. Kami mendapatkan momentum, mereka juara bertahan dan kami layak mendapatkannya," ungka Adam Lallana usai pertandingan.

"Si Penyihir Kecil - Coutinho - pada akhirnya muncul dengan gol indah. Bersamanya kami bisa berjalan jauh (di kompetisi ini)," lanjutnya seperti dikutip dari BBC.

Sukses menjungkalkan City membuat Liverpool meneruskan tren oke mereka. Sejak tunduk 0-3 dari Manchester United di pertengahan Desember, 'Si Merah' tak pernah lagi kalah. Rekor bertanding mereka adalah delapan kemenangan dan tiga kali imbang. Poin penuh dari laga ini membuat anak didik Brendan Rodgers kini ada di posisi lima klasemen dengan poin 48.

"Sistem yang kami pakai menyebabkan masalah buat lawan-lawan, manager terus bilang pada kami untuk bersabar dan menemukan ruang. Kami pikir kami tidak beruntung saat gagal memimpin di paruh babak."

"Para pemain menunjukkan karakternya, banyak pemain tampil sampai perpanjangan waktu di tengah pekan (Liga Europa) dan menjalani penerbangan panjang. Tapi kami menunjukkan kami bisa terus berjuang," tegasnya.





(din/mfi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads