PSG sebenarnya sudah tertarik untuk membeli Di Maria sejak si pemain masih berbaju Real Madrid. Akan tetapi, pada musim panas tahun lalu PSG terkena pembatasan dana transfer karena melanggar Financial Fair Play. Di Maria pun akhirnya bergabung dengan Manchester United dengan nilai transfer 59,7 juta poundsterling.
Pada musim pertamanya di MU, Di Maria tak terlalu bersinar meski awalnya sempat tampil menjanjikan. Pesepakbola asal Argentina itu bahkan tak masuk starting XI 'Setan Merah' saat musim mendekati akhir.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Ya. Kami punya prioritas-prioritas kami," ucap Blanc seperti dikutip L'Equipe.
"Namun, untuk memperkuat tim seperti ini, Anda harus membidik pemain-pemain yang berada di klub-klub besar dan tak mudah untuk didatangkan. Itulah yang paling berat untuk PSG," lanjut Blanc.
"Di Maria, dia bagus. Kami lebih bebas, tapi tetap sulit karena kami tidak sendirian menginginkan dia," tuturnya.
"Ketika Anda melihat kekuatan finansial klub-klub Inggris, mereka menyerang siapa saja. Kompetisinya sangat ketat," ujar Blanc.
"Jangan lupa, Manchester United membayar mahal untuk mendatangkan dia. Untuk bekerja secara efektif, kami harus memikirkan solusi-solusi lainnya. Kami harus proaktif," katanya.
(mfi/rin)











































