Spurs mendapatkan hasil negatif saat menjamu Leicester di White Hart Lane, Kamis (14/1/2016) dinihari WIB. The Lilywhites kalah tipis dengan skor 0-1.
Spurs sebenarnya tampil dominan dan menciptakan lebih banyak peluang. Tim tuan rumah tercatat menciptakan 21 percobaan mencetak gol dan lima di antaranya mengarah ke gawang. Sementara itu, Leicester cuma menciptakan 10 usaha bikin gol dan dua yang tepat sasaran.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Saat pertandingan sudah memasuki menit ke-83, Leicester justru berhasil menjebol gawang Spurs. Sundulan Robert Huth meneruskan sebuah sepak pojok tak bisa diantisipasi Hugo Lloris.
"Kami sudah memberikan segalanya dan menciptakan banyak peluang. Kami perlu melihat sisi positifnya dan mempersiapkan diri untuk hari Sabtu (melawan Sunderland)," ujar Pochettino di Soccerway.
"Jika Anda tidak mencetak gol, mereka selalu hidup dan termotivasi. Ini sulit untuk diterima, ketika Anda sudah memberikan segalanya. Perjuangan kami luar biasa," sambungnya.
"Kami menciptakan lebih banyak peluang daripada mereka, tapi kalah. Kami harus lebih kuat dan belajar," kata dia.
Hal senada dikatakan oleh bek kiri Spurs, Ben Davies, yang mengungkapkan bahwa dia dan rekan-rekan setimnya kecewa berat.
"Kami amat kecewa. Kami marah dan kecewa. Kami kalah oleh sebuah gol yang tak disangka-sangka," ujarnya.
"Kami harus kembali ke lapangan latihan. Untungnya segera ada pertandingan lain dan tak ada waktu untuk meratapi kekalahan," kata Davies.
Meski kalah, Spurs masih bertahan di zona Liga Champions. Mereka kini berada di posisi keempat klasemen dengan 36 poin, terpaut tujuh poin dari Arsenal yang memuncaki klasemen.
(mfi/mrp)











































