Saat melakoni pertandingan lawatan ke markas Leicester, Kamis (21/1/2016) dinihari WIB, Spurs memetik kemenangan dengan skor akhir 2-0.
Pada pertandingan di Kings Power Stadium itu, Son Heung-Min dan Nacer Chadli menjadi pencetak golnya. Gol Son dikemas pada menit 39, sementara Chadli mencatatkan namanya di papan skor di menit 66.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Kemenangan atas Bournemouth di pertandingan Liga Inggris yang berlangsung pada 25 Oktober menjadi awalnya. Mereka memetik kemenangan dengan skor akhir saat itu.
Setelah itu, Spurs mencatatkan sebanyak empat kemenangan lagi ketika melawat ke markas Qarabag (Liga Europa), Southampton, Watford, dan yang terakhir The Foxes (Piala FA).
Sementara hasil imbang, didapat saat melakukan lawatan ke markas Arsenal, West Bromwich Albion, dan Everton. (cas/nds)











































