Tak ada yang meragukan betapa mengesankannya penampilan Hazard musim lalu bersama The Blues. Dia mencetak 19 gol dan 13 assist dalam 52 penampilan di berbagai ajang.
Khusus di Premier League, dia bikin 14 gol dan 10 assist di 38 pekan. Performa itu pula yang mengantarkannya menjadi pemain terbaik liga di musim itu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
Satu gol itu tercipta kala Chelsea menggilas Milton Keynes Dons 5-1 di babak keempat Piala FA, Minggu (31/1/2016) malam WIB. Hazard yang dijatuhkan di kotak terlarang dihadiahi penalti.
Penyerang internasional Belgia itu maju sendiri sebagai eksekutor dan sukses menyarangkan bola ke gawang. Golnya itu membuat Chelsea memperlebar skor menjadi 4-1 setelah sebelumnya Oscar mencetak hat-trick lebih dahulu. Anak-anak London barat sendiri menuntaskan pesta malam itu dengan gol Bertrand Traore.
Terlepas dari fakta bahwa golnya diciptakan lewat titik putih, manajer Chelsea Guus Hiddink yakin Hazard kini mendapatkan momentum untuk bangkit. Apalagi sebelumnya pemain 25 tahun itu juga sempat diganggu cedera, yang membuat situasi semakin sulit.
"Itu bagus untuknya karena dia sebelumnya punya masa sulit dengan cedera-cedera. Kami punya sebuah hierarki untuk eksekutor penalti, dengan Oscar di urutan pertama," kata Hiddink di situs resmi klub.
"Tapi mereka memberikannya kepadanya dan baguslah dia mencetak gol. Dia telah kembali sekarang, setelah lama absen dan dia perlu ritme di laga-laga seperti ini. Dia bermain lebih dari satu jam dan itu penting untuk banyaknya pertandingan yang datang," tambahnya.
Hazard kini boleh jadi berhasrat mencetak gol pertamanya di Premier League musim ini. Kesempatan terdekat adalah saat Chelsea bertandang ke Watford, Kamis (4/2/2016) dinihari WIB. (raw/nds)