Lupakan Laju Buruk, Arsenal Diminta Bangkit vs The Saints

Jelang Arsenal vs Southampton

Lupakan Laju Buruk, Arsenal Diminta Bangkit vs The Saints

Femi Diah - Sepakbola
Selasa, 02 Feb 2016 08:59 WIB
Lupakan Laju Buruk, Arsenal Diminta Bangkit vs The Saints
Jakarta -

Arsenal yang tengah dalam situasi kurang oke harus menjamu Southampton dalam lanjutan Premier League tengah pekan ini. Hector Bellerin meminta rekan-rekannya bangkit dan menunjukkan karakter tim yang sesungguhnya.
Β 
Arsenal sedang dalam laju kurang sip setelah tidak menang dalam tiga pertandingan terakhir. The Gunners diimbangi Liverpool dan Stoke City kemudian dikalahkan Chelsea.

Tim berjuluk Gudang Meriam itupun tergusur dari puncak klasemen dan menempati posisi ketiga dengan 44 poin. Mereka tertinggal tiga angka dari Leicester City.

Dalam situasi kurang bagus itu, Arsenal dijadwalkan menjamu Soton di Emirates Stadium pada Rabu (3/2/2016) dinihari WIB. Pertemuan terakhir yang terjadi pada putaran pertama kompetisi musim ini menunjukkan Arsenal kalah telak 0-4 dari Southampton.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Bellerin meminta Arsenal tampil lebih solid di laga itu nanti. Keseimbangan tim dibutuhkan untuk mengembalikan Arsenal ke jalur yang benar.

"Kalau tim ini terus sinkron maka tak ada tim yang lebih baik ketimbang kami di Premier League. Kami hanya perlu menemukan keseimbangan pada beberapa pertandingan," kata Bellerin seperti dikutip Mirror.

"Kadang kala memang sulit saat tim kehilangan pemain karena cedera, ada yang pulih, dan siapa-siapa saja yang ada di bangku cadangan.

"Kami harus merespons setelah kekalahan dari Chelsea dan itu menjadi sesuatu yang harus dilakukan dengan baik oleh tim. Setiap kali kalah atau meraih hasil yang tak diinginkan tim merespons langsung pada pertandingan berikutnya.

"Seperti itulah karakter tim dan hal itu amatlah penting. Itu cukup wajar dilakukan tim besar dalam merespons kekalahan, khususnya pada Premier League dengan Anda mempunyai kualitas untuk menghadapi setiap pertandingan," tutur bek 20 tahun itu.




(fem/cas)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads