United dan Spurs akan bertanding di kandang Spurs, White Hart Lane, Minggu (10/4/2016). United butuh kemenangan untuk memperbesar kans mereka lolos ke Liga Champions musim depan. Sementara Spurs butuh poin penuh untuk menjaga kans mereka menjadi juara musim ini.
Perbedaan tujuan itulah yang membuat Valencia getir. Kata pemain asal Ekuador itu, ketika berhadapan dengan tim yang tengah berjuang untuk menjadi juara, biasanya United juga berada dalam persaingan untuk mencapai takhta. Musim ini tidak begitu.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Tentu, ini bakal jadi laga yang menarik. Tapi, kami juga merasa sedih karena kami merasa seharusnya kami juga ikut dalam perburuan gelar ini."
Valencia, yang bergabung dengan United pada tahun 2009, sudah dua kali meraih medali juara Premier League, yakni pada 2011 dan 2013. Oleh karenanya, ia paham seperti apa rasanya berada dalam persaingan.
Kini, kendati titel juara Premier League tampak jauh dari kejaran United, Valencia menyebut timnya masih punya sesuatu untuk dituju: lolos ke Liga Champions musim depan.
"Kami tahu betapa penting Liga Champions dalam sejarah klub ini. Lolos ke sana lagi musim depan akan membuat fans senang. Jadi, tujuan kami sekarang adalah kembali ke empat besar," kata Valencia.
(roz/rin)











































