Hazard Antusias Hadapi MU-nya Mourinho

Hazard Antusias Hadapi MU-nya Mourinho

Kris Fathoni W - Sepakbola
Sabtu, 28 Mei 2016 12:00 WIB
Foto: Reuters / Andrew Yates
London - Eden Hazard menyebut Jose Mourinho sebagai manajer fantastis. Sudah menegaskan 99% bertahan di Chelsea, Hazard pun kini tak sabar berjumpa Mourinho di kubu berlawanan.

Mourinho sudah resmi ditunjuk menjadi manajer Manchester United setelah peracik taktik asal Portugal tersebut menandatangani kontrak dengan durasi tiga tahun.

Kedatangan Mourinho ke Old Trafford turut dibarengi spekulasi terkait pemain yang akan ia bidik untuk direkrut ke MU. Hazard adalah salah satunya, mengingat keduanya pernah bekerjasama di Chelsea.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Hazard pada prosesnya menyatakan keinginannya bertahan di Stamford Bridge, walaupun tidak menutup rapat-rapat untuk pindah--peluang itu tepatnya sebesar 1% saja jika merujuk pada kata-kata si pemain asal Belgia.

[Baca juga: Hazard 99% Bertahan di Chelsea]

Sehubungan dengan hal tersebut, Hazard pun kini mengaku ingin segera menghadapi MU di bawah arahan Mourinho. "Ia merupakan seorang manajer fantastis. Saya mendoakannya yang terbaik. Saya benar-benar ingin bermain menghadapi timnya," ucapnya di Reuters.

(krs/krs)

Hide Ads