Dimulai dengan Big Match Arsenal vs Liverpool

Jelang Liga Inggris 2016/2017

Dimulai dengan Big Match Arsenal vs Liverpool

Andi Abdullah Sururi - Sepakbola
Selasa, 09 Agu 2016 12:25 WIB
Dimulai dengan Big Match Arsenal vs Liverpool
Foto: Granit Xhaka - Divock Origi (REUTERS)
Jakarta - Musim baru kompetisi Premier League akan dibuka pada akhir minggu ini. Pekan pertama langsung menyuguhkan big match Arsenal kontra Liverpool, di Emirates Stadium pada Minggu (14/8) malam.

Bagi manajer Arsenal, Arsene Wenger, ini merupakan musimnya yang ke-21 sebagai arsitek The Gunners. Sedangkan bagi Juergen Klopp, inilah musim kedua dia sebagai pembesut Liverpool, setelah musim lalu mengakhiri debutnya di peringkat kedelapan.

Pertandingan seru lain adalah Chelsea melawan salah satu kuda hitam musim lalu, West Ham United. Kedua kesebelasan akan bertarung di Stamford Bridge pada Senin malam waktu setempat, atau Selasa dinihari WIB.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Selain bertindak sebagai tuan rumah, sorotan pada Chelsea akan terarah pada Antonio Conte, sang manajer baru yang telah kembali ke level klub, setelah dalam dua tahun terakhir menjabat sebagai pelatih tim nasional (Italia). Conte berkibar ketika membawa Juventus meraih titel Serie A tiga musim berturut-turut.

Sebelum sampai pada big match, kick-off Premier League musim 2016/2017 ditandai dengan duel sang juara bertahan, Leicester City, melawan tuan rumah Hull City. Inilah musim pembuktian, apakah The Foxes sekadar beruntung saat menjuarai liga musim lalu, ataukah mereka akan segera konsisten berada di barisan tim unggulan.

Manajer debutan lain yang ditunggu-tunggu adalah Pep Guardiola. Bersama Manchester City dia akan menandai kiprahnya di tanah Inggris dengan menjamu Sunderland, yang musim ini ditangani David Moyes.

Bagaimana dengan Jose Mourinho dan Manchester United-nya? The Special One akan memulai babak barunya di Liga Inggris ini – tidak lagi sebagai manajer Chelsea – dengan menghadapi Bournemouth.

Laga menarik lain adalah Everton melawan Tottenham Hotspur di Goodison Park. Everton kini ditangani Ronald Koeman, sedangkan Tottenham akan melanjutkan perjalannya bersama Mauricio Pochettino, yang musim lalu membawa mereka finis di peringkat ketiga.

Selamat mengikuti.

Jadwal pekan pertama Liga Inggris 2016/2017:

Sabtu, 13 Agustus
Hull City vs Leicester City
Burnley vs Swansea
Crystal Palace vs West Brom
Everton vs Tottenham Hotspur
Middlesbrouh vs Stoke City
Southampton vs Watford
Manchester City vs Sunderland

Minggu, 14 Agustus
Bournemouth vs Manchester United
Arsenal vs Liverpool

Senin, 15 Agustus
Chelsea vs West Ham United


(a2s/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads