Menanti Gebrakan 'Setan Merah'

Jelang Bournemouth vs MU

Menanti Gebrakan 'Setan Merah'

Okdwitya Karina Sari - Sepakbola
Rabu, 10 Agu 2016 13:54 WIB
Menanti Gebrakan Setan Merah
Foto: Reuters
Jakarta - Manchester United akan mengawali musim 2016-17 dengan melawat ke Bournemouth. MU dituntut untuk memberikan performa apik untuk mengirim sinyal pada para rival.

Sejak ditinggal Sir Alex Ferguson di 2013, MU menjalani tiga musim yang lesu. 'Manchester Merah' dua kali berganti manajer dan kesulitan menembus empat besar, alih-alih bersaing dalam perebutan gelar juara liga.

Optimisme kembali datang saat Jose Mourinho ditunjuk menggantikan Louis van Gaal. Terlepas dari sisi kontroversialnya, Mourinho punya reputasi jempolan. Manajer Portugal itu lantas bergerak aktif di bursa transfer untuk mendatangkan pemain-pemain kelas dunia seperti Eric Bailly, Zlatan Ibrahimovic, Henrikh Mkhitaryan, dan terakhir Paul Pogba.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Debut Mourinho di laga kompetitif diakhiri dengan trofi Community Shield usai mengalahkan juara bertahan Premier League Leicester City 2-1. Namun begitu, performa MU -- tidak bisa dipungkiri-- belum bagus-bagus amat.

Kini ujian sebenarnya datang seiring bergulirnya Premier League. Dengan total belanja pemain baru yang menyentuh 150 juta pound, MU akan mencoba menakuti para rivalnya dimulai dari laga pertama kontra Bournemouth di Vitality Stadium, Minggu (14/8/2016) malam WIB.

Dengan skuat mentereng, MU boleh saja percaya diri. Namun, pertemuan di Bournemouth pada musim lalu, Wayne Rooney dkk. tersungkur dengan skor 1-2.


Berikut data dan fakta terkait pertandingan Bournemouth vs MU yang dirangkum dari Opta:

- Bournemouth tidak terkalahkan di empat laga kandang terakhir melawan MU di seluruh kompetisi [menang 2, seri 2, kalah 0], termasuk menang 2-1 di laga Premier League pada 2015-16.

- Empat dari lima kekalahan di laga pertama MU di Premier League datang dari laga kandang.

- Kedua tim saling berhadapan di laga terakhir Premier League 2015-16 [MU menang 3-1] -- hanya ada rentang waktu 89 hari di antara pertandingan itu dan laga ini.

- Wayne Rooney telah mencetak lebih banyak gol di pekan pembuka daripada pemain lain yang masih bermain di Premier League [6].

- Jose Mourinho telah enam kali menang dan sekali seri di tujuh laga pembuka Premier League.

- Bournemouth di seluruhnya kalah dalam lima pertandingan Premier League yang mereka mainkan pada hari Minggu di musim 2015-16.

- Henrikh Mkhitaryan menciptakan assist terbanyak [15] dan menciptakan peluang terbanyak ketiga [83] di Bundesliga musim lalu.

- Zlatan Ibrahimovic telah mencetak 38 gol dalam 31 laga liga untuk Paris St. Germain di Ligue 1 pada musim lalu. Satu-satunya pemain di lima besar liga Eropa yang lebih banyak mencetak gol daripada dia hanyalah Luis Suarez [40 untuk Barcelona].

- Ibrahimovic telah mencetak gol di 23 pertandingan liga yang berbeda pada musim lalu untuk PSG. Satu-satunya pemain di lima liga terbaik Eropa yang melebihi dia adalah Gonzalo Higuain [25].

- Tidak ada pemain yang menciptakan lebih banyak assist di Serie A pada musim lalu daripada Paul Pogba [12].

(rin/din)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads