Pochettino Antisipasi Liverpool yang Lebih Menyulitkan Dibanding Musim Lalu

Jelang Spurs vs Liverpool

Pochettino Antisipasi Liverpool yang Lebih Menyulitkan Dibanding Musim Lalu

Rifqi Ardita Widianto - Sepakbola
Sabtu, 27 Agu 2016 07:30 WIB
Foto: Getty Images/Alex Broadway
London - Musim lalu Tottenham Hotspur harus puas berimbang dengan Liverpool di dua pertemuan Premier League. Musim ini Spurs mengantisipasi laga yang lebih sulit.

Dalam dua pertemuan di musim lalu, Spurs cuma bermain imbang 0-0 dan 1-1 kontra Liverpool. Menatap pertemuan pertama dengan anak-anak Merseyside di White Hart Lane, Sabtu (27/8/2016) malam WIB nanti, manajer Spurs Mauricio Pochettino memperkirakan sebuah laga yang kian sulit.

Salah satu faktornya adalah belanja besar Liverpool di musim panas ini. Mereka mendatangkan enam pemain baru seperti Joel Matip, Loris, Karius, Sadio Mane, Ragnar Klavan, Alex Manninger, dan Georginio Wijnaldum.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Mane dan Wijnaldum adalah dua nama yang sejauh ini langsung jadi andalan Juergen Klopp. Mane sudah mencetak satu gol dan dua assist dari dua penampilan masing-masing di Premier League dan Piala Liga Inggris, sedang Wijnaldum menyumbangkan satu assist dari tiga penampilan di dua ajang tersebut. Sementara Matip dan Karius belum bisa berkontribusi karena mengalami cedera.

"Liverpool sudah merekrut banyak pemain dan saya yakin ini akan jadi sebuah tim yang berbeda dengan musim lalu. Kami akan menganalisis dan mencoba menemukan informasi untuk mengalahkan mereka," kata Pochettino di situs resmi klub.

"Ini akan jadi sebuah laga yang sangat sulit melawan sebuah tim yang sangat bagus. Liverpool akan jadi salah satu tim tersulit untuk dihadapi, tapi pada dasarnya semua laga di Premier League itu berat dan semua lawan sulit," imbuhnya.

Spurs di satu sisi sejauh ini baru mendapatkan dua pemain dari bursa transfer. Mereka adalah Victor Wanyama dan Vincent Janssen. (raw/raw)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads