Dalam jarak tempuh 40 meter, Bellerin memang mempunyai catatan waktu berlari yang sip. Dia mengalahkan Theo Walcott yang memegang rekor di Arsenal sebelumnya dalam persaingan pada tahun 2015. Menurut beberapa sumber, saat latihan, Hector Bellerin mampu menghabiskan jarak tempuh 40 meter hanya dalam waktu 4,42 detik alias seperseratus lebih cepat ketimbang Walcott.
Dengan catatan waktu itu, dia berlari lebih cepat ketimbang sprinter Jamaika, Bolt. Perhitungan itu memang bukan sama-sama adu cepat di jarak 40 meter, tapi menilik waktu tercepat Bolt saat meraih rekor dunia pada lari sprint100 meter. Nah, jika dikoversikan ke jarak 4o meter, catatan waktu terbaik Bolt 'hanya' 4,62 detik. Perhitungan itu memang sempat memantik kontroversi. Ada yang bilang kalau sama-sama berlari 100 meter, catatan waktu Bellerin belum tentu sebaik pada jarak 40 meter. Salah satu yang protes keras adalah sprinter Inggris yang memegang rekor dunia 60 meter indoor, Richard Kilty. Dia tak percaya dengan kecepatan Bellerin.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Bukan saya yang semestinya minta, saya memilih untuk menunggu telepon dari Jamaika. Saya menantangnya beberapa waktu lalu dan dia bilang mungkin setelah Rio. Jadi, kini saya menunggu saja, tak perlu menekan dia," kata Bellerin seperti dikutip Daily Mail.
Menurut Bellerin situasi di dalam tim-lah yang telah memacunya berlari skencang mungkin. Dia punya banyak 'lawan' yang bisa diajak bersaing untuk mengasah kemampuan itu di Arsenal.
"Kami mempunyai tim yang dipenuhi para sprinter, karena memang aspek itu amat penting untuk tim sat ini. Alex Oxclade-Chamberlain selalu bilang kalau dia ingin beradu cepat dengan saya dan Theo tapi belum pernah terlaksana," ucap dia.
(fem/din)











































