Tentang Start Apik City bersama Guardiola

Tentang Start Apik City bersama Guardiola

Kris Fathoni W - Sepakbola
Minggu, 25 Sep 2016 10:20 WIB
Foto: Action Images via Reuters / Andrew Couldridge
Swansea - Manchester City melibas Swansea City untuk melanjutkan rangkaian kemenangan dan start positifnya di awal musim ini bersama Pep Guardiola.

The Citizens menang 3-1 saat bertamu ke markas The Swans, Sabtu (24/9/2016) malam WIB. Sergio Aguero membuat City unggul di menit ke-9 dan Fernando Llorente menyamakan skor empat menit kemudian.

Aguero kemudian mencetak gol kedua dalam pertandingan di menit ke-65 untuk membuat City memimpin lagi, sebelum akhirnya Raheem Sterling memantapkan kemenangan tim tamu di menit ke-77.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

[Baca juga: Bekuk Swansea, City Jaga Kesempurnaan]

Hasil tersebut membuat City kini sudah melewati 10 pertandingan awalnya di seluruh kompetisi dengan kemenangan (enam Premier League, tiga Liga Champions, dan satu Piala Liga Inggris). Di antara tim-tim divisi teratas Inggris, cuma ada Tottenham Hotspur yang sebelumnya punya rangkaian kemenangan lebih panjang di awal sebuah musim.

Guardiola, yang menangani City sedari musim panas, juga menjaga rekor 100% di klub tersebut. Dengan meraih kemenangan di enam laga pertamanya di Premier League, ia juga menyamai rekor Carlo Ancelotti di Chelsea pada awal musim 2009-10.

[Action Images via Reuters / Andrew Couldridge][Action Images via Reuters / Andrew Couldridge]

Berikut statistik seputar laga itu seperti dirangkum BBC.

- Manchester City adalah satu-satunya tim yang selalu mencetak gol pertama dalam setiap enam pertandingan yang melibatkannya di Premier League musim ini.

- Fernando Llorente mencetak gol pertamanya di Premier League untuk Swansea City dalam enam penampilan di ajang itu buat mereka.

- Itu baru menjadi gol kedua Llorente dalam 17 penampilan liga di 2016 (11 penampilan buat Sevilla dan enam penampilan buat Swansea).

- Raheem Sterling telah mencetak empat gol dan membuat lima assist dalam delapan penampilan kompetitif buat Manchester City musim ini.

- Pep Guardiola sudah memenangi enam pertandingan awalnya sebagai manajer Premier League, menyamai rekor Carlo Ancelotti pada 2009-10.

- Manchester City sudah memenangi 10 pertandingan awalnya di seluruh ajang musim. Satu-satunya tim di divisi teratas yang sebelum ini punya start lebih baik dalam sebuah musim adalah Tottenham Hotspur (11 pertandingan awal di seluruh ajang) pada 1960-61.


(krs/krs)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads