Arsenal Sementara Unggul 1-0 Atas West Ham

Babak 1

Arsenal Sementara Unggul 1-0 Atas West Ham

Femi Diah - Sepakbola
Minggu, 04 Des 2016 01:30 WIB
Arsenal Sementara Unggul 1-0 Atas West Ham
Foto: Reuters / John Sibley
London - Arsenal mengungguli West Ham United 1-0 dalam babak pertama pada lanjutan Premier League. Gol dicetak Mesut Oezil.

Bermain di London Stadium, Minggu (4/12/2016) dini hari WIB, Arsenal tengah dalam terluka. The Gunners baru saja dikalahkan Southampton 0-2 dalam babak perempatfinal Piala FA.

Laga berjalan dalam tempo lambat di menit-menit awal. Kedua tim sama-sama tak mencoba untuk menyerang jantung pertahanan lawan secara langsung.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Memasuki menit keenam sebuah peluang dibuat Alex Oxlade-Chamberlain. Namun tembakannya masih melenceng.

Semenit kemudian, West Ham malah sudah harus melakukan pergantian pemain. Bek West Ham James Collins dibekap cedera dan ditarik keluar lapangan. Posisinya digantikan Alvaro Arbeloa.

Beberapa upaya dibuat setelah itu. Namun, gol baru tercipta pada menit ke-24.

Alexis Sanchez memanfaatkan kesalahan pemain belakang Angelo Ogbonna. Berniat memberikan umpan kepada rekannya, bola dipotong oleh Francis Coquelin yang kemudian memberikannya kepada Alexis. Dia pun menggiring bola hingga mendekati area kotak penalti. Di sana telah menunggu Oezil yang ada di sisi kanan gawang West Ham. Oezil segera menembak bola dan Darren Randolph tak berhasil mengantisipasinya.

Arsenal pun unggul 1-0.

Kedudukan itu tak berubah hingga wasit meniup peluit panjang.

Dalam laga di babak pertama itu, ESPN mencatat, penguasaan bola kedua tim imbang 50:50. Namun Arsenal bisa membuat lebih banyak percobaan dengan lima tembakan dengan dua yang on goal. Adapun West Ham bikin empat attempt dengan satu yang tepat sasaran.

Susunan pemain

West Ham: Randolph, Collins (Arbeloa 7'), Ogbonna, Reid, Fernandes, Noble, Obiang, Masuaku, Fletcher, Payet, Lanzini.

Arsenal: Cech, Gabriel, Mustafi, Koscielny, Monreal, Coquelin, Xhaka, Walcott, Ozil, Oxlade-Chamberlain, Sanchez


(fem/mfi)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads