Menjamu City di Goodison Park, Minggu (15/1/2017), Everton menang besar dengan skor akhir 4-0. Romelu Lukaku membuka keunggulan tim tuan rumah di menit 34, untuk membawa The Toffees memimpin 1-0 saat turun minum.
Setelah jeda, Everton langsung melukai City dengan gol Kevin Mirallas yang tercipta dua menit usai kickoff. Tom Davis dan Ademola Lookman menambah gol Everton yang menegaskan kemenangan mereka.
SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT
"Kami mencetak gol di saat yang tepat di babak pertama kemudian mencetak gol langsung setelah babak kedua sehingga membuatnya sangat sulit bagi mereka."
"Saya pikir ini adalah sebuah pujian besar untuk Everton pada hari ini - organisasi pertahanan. Hal itu menciptakan hasil akhir dan bagaimana cara kami bermain: sempurna."
Kekalahan ini semakin memperlihatkan performa kurang oke City di bawah Guardiola. Bagi sang manajer sendiri, hasil ini adalah yang terburuk dalam kariernya di ajang liga.
"Pep Guardiola tahu bahwa ini adalah sebuah proyek di Manchester City. Tentu mungkin mereka mengharapkan hasil yang lebih baik dan sebuah kekalahan seperti ini sungguk telak tapi Pep memiliki pengalaman untuk mengubah situasi. Saya tidak meragukannya," ujar Koeman.
(rin/mfi)











































