Mourinho Tolak Akui Kekalahan MU dari Hull

Mourinho Tolak Akui Kekalahan MU dari Hull

Okdwitya Karina Sari - Sepakbola
Jumat, 27 Jan 2017 13:35 WIB
Mourinho Tolak Akui Kekalahan MU dari Hull
Foto: Alex Livesey/Getty Images
Hull - Manajer Manchester United Jose Mourinho tampak kesal dengan penalti yang diberikan kepada Hull City. Menurut Mourinho, MU meraih hasil imbang bukannya kalah.

Hasil semifinal leg II Piala Liga Inggris di Stadion KCOM, Jumat (27/1/2017) dinihari WIB menunjukkan kemenangan Hull 2-1 atas MU. Meski kalah, 'Setan Merah' tetap berhak maju ke babak final dengan keunggulan agregat 3-2.

Pada pertandingan di markas Hull, MU kesulitan membuat peluang di babak pertama. Sampai akhirnya, The Tigers mengejutkan dengan mencetak gol dari titik putih lewat eksekusi Tom Huddlestone untuk memimpin 1-0 di menit 35.

SCROLL TO CONTINUE WITH CONTENT

Penalti diberikan kepada Hull setelah Marcos Rojo dianggap melanggar Harry Maguire. Dalam rekaman ulang, terlihat hanya ada kontak minimal di antara kedua pemain sebelum Maguire jatuh.

Di babak kedua, Paul Pogba mencetak gol balasan untuk menyamakan skor. Sebelum Hull memastikan kemenangan lewat gol Omar Niasse di menit 85.

"Kami tidak kalah," kata Mourinho usai pertandingan. "Skornya 1-1. Saya hanya melihat dua gol saja. Saya melihat sebuah gol dari Pogba dan gol mereka, sebuah gol yang fantastis."

"Skornya 1-1, kami masih tidak terkalahkan. Saya pikir 18 pertandingan tak terkalahkan adalah hal yang menakjubkan," kata dia di Sky Sports.

"Saya tidak melihat gol pertama Hull. Kami merayakan, kami melangkah ke final. Saya tidak ingin membicarakan soal penalti atau performa. Pertandingannya kami kuasai, di bawah kendali kami, dan sesuatu terjadi untuk membuka pertandingannya," lugas suksesor Louis van Gaal ini.

Southampton akan jadi lawan MU dalam perebutan trofi juara Piala Liga Inggris. Partai puncak digelar di Wembley, 26 Februari. (rin/cas)

Berita Terkait

 

 

 

 

 

 

 

 

Hide Ads